SMA N 1 Ceper Simulasi Sekolah Tanggap Bencana Bersama BPBD Kab Klaten (Simulasi Bencana Genpa Bumi)

Bencana alam adalah peristiwa yang tidak bisa terelakkan dan bisa menimbulkan banyak korban jiwa, akan tetapi dengan penanganan dan persiapan tanggap bencana, tentu saja dapat meminimalisir dampak yang ditimbulkan. Hal inilah yang ditekankan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah terutama kabupaten Klaten. Dimana beberapa kali kunjungannya di SMA Negeri 1 Ceper selalu menekankan pentingnya edukasi sekolah tanggap bencana.

Hari kamis tepatnya tanggal 13 Oktober 2022. diadakanlah simulasi penanganan gempa bumi di SMA Negeri 1 Ceper yang diikuti oleh bapak ibu Guru Karyawan serta para siswa, yang didampingi oleh pihak BPBD Kab Klaten secara langsung. selain itu kegiatan tersebut juga sebagai keikutsertaan SMA Negeri 1 Ceper dalam lomba simulasi sekolah tanggap bencana di Kabupaten Klaten.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *